Resep Kolak Biji Salak

Resep Kolak Biji Salak

Rasanya buka puasa tidak afdol apabila tidak ada salah satu sajian takjil Kolak Biji Salak. Sajian takjil satu ini selalu berhasil habis dijual di tempat jajanan jelang buka puasa. Rasanya manis, lembut, legit, dan meleleh di mulut.
Bahan utama yang dibutuhkan, yaitu ubi jalar, tepung tapioka, gula aren, gula pasir, santan, dan daun pandan. Anda hanya tinggal membuat kuah kolaknya. Adapun topping lainnya bisa anda tambahkan seperti pisang, kolang-kaling, atau sagu mutiara.

Untuk takaran penyajian, Anda bisa menyesuaikan dengan berapa banyak porsi yang dibuat.

Bahan biji salak:

500 gram ubi kuning
150 gram tepung tapioka
air secukupnya untuk merebus


Bahan kuah kolak biji salak:

200 gram gula aren
100 gram gula pasir
1.500 ml air
2 lembar daun pandan
2 sendok makan tepung tapioka
1/4 sendok teh garam

Bahan santan:

200 ml santan instan
300 ml air
1 lembar daun pandan
1/4 sendok teh garam
vanilla essence secukupnya


Cara membuat biji salak:

  1. Kupas, cuci, dan potong-potong ubi kuning, lalu rebus sampai lunak. Kemudian angkat dan tiriskan di suhu ruang
  2. Haluskan ubi sampai lunak
  3. Tambahkan tepung tapioka ke ubi sedikit demi sedikit, lalu aduk sampai tercampur rata
  4. Ambil sejumput adonan ubi dan tepung tapioka, lalu bentuk bulat seperti bola kecil dan sisihkan di wadah terpisah.
  5. Rebus air di panci sampai mendidih, lalu masukkan bola ubi. Masak sampai bola mengapung di permukaan panci, pertanda bola matang
  6. Angkat dan tiriskan bola ubi, diamkan di suhu ruang


Cara membuat kolak biji salak:
  1. Tuang air ke panci, masukkan gula aren, gula pasir, garam, dan daun pandan, rebus sampai semua bahan larut dan tercampur rata
  2. Saring air gula, lalu masukkan bola ubi dan rebus sampai mendidih
  3. Tuang tepung tapioka ke mangkuk, lalu tambahkan sedikit air, aduk sampai rata dan campurkan ke rebusan bola ubi
  4. Aduk adonan sebentar, lalu matikan kompor dan diamkan


Cara membuat santan:
  1. Tuang air ke panci, tambahkan daun pandan dan garam, lalu aduk sampai rata
  2. Masukkan santan, lalu aduk terus sampai tercampur dan mendidih. Masak dengan api kecil
  3. Tuangkan sedikit vanilla essence, lalu aduk sebentar dan selesai

Jika semua bahannya sudah siap, tuangkan kolak biji salak ke dalam mangkuk dan tambahkan sedikit santan. Selamat mencoba!


 








Other Blog
7 Tips Meeting Yang Baik dan Efektif
7 Tips Meeting Yang Baik dan Efektif
Friday, 24 December 2021 09:14 WIB
Pada dasarnya, meeting digunakan untuk membahas suatu hal atau permasalahan demi kebaikan perusahaan ke depannya. Namun, sayangnya, tidak semua meeting berjalan dengan baik dan malah mengakibatkan pembuangan waktu yang sia-sia.
PARA ATLIT BADMINTON INDONESIA YANG MELEGENDA
PARA ATLIT BADMINTON INDONESIA YANG MELEGENDA
Friday, 06 August 2021 15:47 WIB
Indonesia merupakan salah satu dari kekuatan tradisional bulu tangkis dunia. Sejak dulu Indonesia melahirkan banyak talenta berbakat yang mampu berbicara banyak di persaingan elite. Salah satu kekuatan utama Indonesia adalah sektor ganda putra. Tim Merah Putih juga kuat di nomor tunggal putra.
Hotel bernuansa kolonial Belanda di Menteng
Hotel bernuansa kolonial Belanda di Menteng
Thursday, 20 April 2023 10:31 WIB
The Hermitage, a Tribute Portfolio Hotel merupakan hotel mewah bintang 5 dengan sentuhan arsitektural kolonial Belanda. Bangunan Hotel pun masih menempati bangunan kolonial asli.
MENGENAL VARIAN DELTA DARI COVID 19
MENGENAL VARIAN DELTA DARI COVID 19
Thursday, 15 July 2021 14:39 WIB
Virus Corona penyebab COVID-19 masih terus bermutasi dan menghasilkan varian atau virus baru. Salah satu varian yang kini mulai banyak ditemukan di Indonesia adalah virus Corona varian Delta atau COVID-19 varian Delta. Jenis virus Corona varian baru ini diketahui lebih cepat menular dibandingkan jenis sebelumnya.

Hallo!

Feel free to chat us if you need further information

x
 
We need some information for contact you easily.
Fullname
Mobile Phone Number

Hallo, Can I help you?