Penanganan Covid-19 Semakin Baik, Menginap di Hotel Bogor tidak harus Swab Antigen

Penanganan Covid-19 Semakin Baik, Menginap di Hotel Bogor tidak harus Swab Antigen

Pemerintah Kota Bogor memberlakukan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) sejak tanggal 23 Desember 2020 sampai 8 Januari 2021 lalu. Pada masa kebijakan tersebut, setiap masyarakat yang ingin masuk ke objek wisata atau menginap di hotel bogor diharuskan untuk melakukan/membawa hasil Rapid Swab Antigen. Tetapi bagi anda yang ingin jalan-jalan ke Kota Bogor dalam waktu dekat ini, anda tidak perlu khawatir karena selama awal bulan Maret 2021, penanangan pandemi Covid-19 di Kota Bogor semakin membaik sehingga anda tidak diwajibkan untuk melakukan swab antigen.
 
Satgas Penanganan Covid-19 Kota Bogor mengadakan rapat evaluasi penanganan Covid-19 pada tanggal 9 Maret 2021. Pada rapat evaluasi tersebut terdapat data perkembangan kasus Covid-19 di Kota Bogor yang dipaparkan oleh Sri Nowo Retno selaku Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor. Beliau mengatakan bahwa kasus postif Covid-19 di Kota Bogor mengalami penurunan. Berdasarkan data perkembangan kasus Covid-19 di Bogor pada bulan Maret 2021, grafik Covid-19 Kota Bogor telah menurun sebesar 50% dan tenaga kesehatan yang terkonfirmasi pada minggu pertama Maret 2021, adalah nol (0) kasus.
 
Objek wisata dan hotel di Kota Bogor telah kembali beroperasi. Setiap sektor pariwisata di Bogor juga telah menetapkan protokol kesehatan seperti mewajibkan memakai masker, melakukan cek suhu tubuh sebelum masuk ruangan, menyediakan hand sanitizer, menyemprotkan disinfektan, dan juga memberlakukan pembatasan jarak dengan orang lain.
 
Untuk mengembalikan industri pariwisata di Kota Bogor, Pemerintah Kota Bogor juga mempunyai program untuk menciptakan tempat wisata alam baru agar meningkatkan minat masyarakat berwisata ke Kota Bogor. Salah satu tempat wisata baru yang akan dibuka oleh Pemkot Bogor adalah wisata alam Mulyaharja di Bogor Selatan.
 
Jadi, untuk anda yang ingin jalan-jalan ke kota hujan ini, anda hanya perlu memperhatikan protokol kesehatan dan pastikan anda memilih objek wisata dan hotel yang sudah bersertifikat CHSE (Cleanliness, Healthy, Safety, and Environment Sustainability) dari Kementerian Pariwisata RI. Anda juga bisa melakukan booking kamar hotel melalui website/aplikasi izystay. Dengan menggunakan izystay, booking hotel anda akan menjadi lebih mudah dan cepat serta anda bisa mendapatkan promo-promo menarik dari izystay.
 








Blog Lainnya
KEVIN & MARCUS TUMBANG DARI GANDA TAIWAN DI OLIMPIADE TOKYO
KEVIN & MARCUS TUMBANG DARI GANDA TAIWAN DI OLIMPIADE TOKYO
Wednesday, 28 July 2021 15:28 WIB
Ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya / Marcus Gideon mendapat perlawanan keras dari pasagan Taiwan, Lee Yang / Wang Chi-lin, di partai ketiga babak penyisihan grup A cabang bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020. Bertanding di Mushasino Forest Plaza, Selasa (27/7/2021) itu, Kevin / Marcus dipaksa untuk bermain tiga gim sebelum akhirnya menyerah 18-21, 21-15, 17-21.
Mudik Lebaran 2021 Resmi Dilarang Pemerintah
Mudik Lebaran 2021 Resmi Dilarang Pemerintah
Wednesday, 31 March 2021 09:11 WIB
Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy pada hari Jumat (26/3) menyampaikan pernyataan resmi mengenai pelarangan mudik lebaran 2021 yang jatuh pada tanggal 6-17 Mei mendatang. Alasan pelarangan mudik lebaran adalah untuk menghentikan resiko penularan Covid-19 karena adanya mobilitas banyak orang. Kebijakan tersebut juga dibuat berdasarkan arahan dari Presiden Joko Widodo pada tanggal 23 Maret 2021 lalu.
5 Alasan Staycation Saat Pandemi
5 Alasan Staycation Saat Pandemi
Monday, 19 April 2021 05:03 WIB
Pandemi penyebaran virus corona sudah pasti mengharuskan kita untuk tetap tinggal dirumah, dan tentu saja hal itu membuat kita merasakan kebosanan dan juga jenuhu yang sangat amat. Namun saat ini banyak sekali hal-hal yang bisa kita lakukan untuk menghilangkan kebosanan itu, salah satunya adalah kegiatan staycation yang bisa kalian lakukan. Hal ini tentu saja didukung dengan kegiatan protocol kesehatan yang sudah diterapkan dimana-mana. Sehingga, membuat staycation kalian menjadi lebih baik dan jauh lebih nyaman tentunya. Selain itu, ada beberapa alasaan yang tepat untuk kalian semua untuk menjadikan staycation menjadi pilihan tepat untuk menghilangkan kebosanan ditengah-tengah pandemic, diantaranya adalah :
 Resort Surgawi Di Pulau Komodo
Resort Surgawi Di Pulau Komodo
Friday, 06 October 2023 15:10 WIB
Ayana Komodo Resort adalah resor bintang 5 pertama dan satu-satunya di Pantai Waecicu yang masih asli di Labuan Bajo. Hanya berjarak satu jam penerbangan dari Bali, masing-masing dari 12 suite dan 189 kamar premium di resor ini menawarkan pemandangan laut luas yang menghadap ke pantai, laut, dan Taman Nasional Komodo.

Hallo!

Silahkan hubungi kami untuk bantuan melalui Online chat

x
 
Kami memerlukan informasi anda untuk memudahkan kami menghubungi anda.
Nama Lengkap
Phone Number

Hallo, ada yang bisa saya bantu?