Kampung Batik Trusmi

Kampung Batik Trusmi


Nama Trusmi diberikan oleh Sunan Gunung Jati yang memiliki arti terus bersemi. Kampung batik ini menyediakan berbagai pilihan batik hasil produksi rumahan dengan harga yang beragam. Kawasan ini memiliki puluhan toko batik yang berderet di sepanjang jalan dan tersedia lahan parkir di setiap tokonya. Jenis batik yang dapat ditemukan di sentra batik ini salah satunya adalah batik khas Cirebon yaitu Mega Mendung. Batik Mega Mendung memiliki motif awan dengan warna yang seimbang dengan motifnya sehingga membuat batik ini sangat elegan. Selain batik khas Cirebon, Anda dapat menemukan motif batik dari berbagai daerah di kampung ini. Selain berburu batik, Anda dapat belajar membuat batik di kawasan ini. Batik Gunung Jati menyediakan workshop bagi para wisatawan yang ingin mencoba belajar membatik. Di toko ini, Anda dapat melihat proses pembuatan batik secara langsung. Mulai dari menggambar pola dengan malam (lilin khusus membatik), pewarnaan, merebus batik hingga tahap batik dijemur. Selain Gunung Jati, terdapat berbagai workshop batik lainnya yang dapat ditemui di sepanjang jalan.



Hotel terdekat Kampung Batik Trusmi

Hallo!

Silahkan hubungi kami untuk bantuan melalui Online chat

x
 
Kami memerlukan informasi anda untuk memudahkan kami menghubungi anda.
Nama Lengkap
Phone Number

Hallo, ada yang bisa saya bantu?