Resep Milk Bun yang lagi Viral
By Dheanissa | Thursday, 06 June 2024 14:37 WIB | 440 Views
Milk Bun Thailand yang belakangan lagi Viral di Indonesia. Yup makanan penutup yang berasal dari Thailand ini kerap dibeli melalui Jasa titip (Jastip) dari warga negara Indonesia yang sedang berkunjung ke Thailand. Bahkan saking banyaknya yang Jastip Milk Bun ini, Pihak Bea Cukai Bandara Soekarno Hatta melakukan Pemusnahan roti milk bun asal Thailand sejumlah satu ton, alasan dilakukan pemusnahan tersebut karena makanan tersebut masuk Indonesia secara ilegal dan tidak mengantongi izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
Nah, maka dari itu bagi kalian yang ingin berkreasi sendiri untuk membuat Milk Bun. Mari Cek resep berikut ini.
Bahan-bahan Untuk adonan roti:
- 500 gram tepung terigu serbaguna.
- 75 gram gula.
- 1 sendok teh garam.
- 7 gram ragi instan.
- 250 ml susu cair (hangat).
- 50 gram mentega, lelehkan.
- 1 telur.
Taburan:
Cara Membuat:
- Panaskan susu sampai hangat saja, jangan sampai terlalu panas karena bisa merusak ragi.
- Lelehkan mentega dan tunggu sampai dingin
- Di dalam mangkuk besar, aduk rata tepung terigu, gula, dan garam.
- Masukkan ragi instan ke dalam susu hangat, aduk sampai tercampur dan diamkan beberapa menit sampai ragi mulai bekerja.
- Tuang adonan ragi ke dalam mangkuk tepung. Masukkan mentega leleh dan telur ke dalam adonan. Aduk merata semua bahan sampai terbentuk adonan yang halus dan kenyal.
- Kamu bisa menambahkan tepung sedikit demi sedikit jika adonan terasa lengket.
- Tutup adonan dengan kain yang bersih dan biarkan mengembang selama 1-2 jam atau sampai volume adonan menjadi dua kali lipat.
- Setelah adonan mengembang, keluarkan adonan ke alas atau wadah yang sudah ditaburi tepung.
- Belah adonan menjadi bola-bola kecil sesuai ukuran yang kamu inginkan.
- Taruh bola-bola adonan di atas loyang yang sudah dioles mentega atau diberi kertas roti.
- Diamkan adonan sampai mengembang lagi kurang lebih selama 30-45 menit.
- Jangan lupa Panaskan oven hingga suhu 180 derajat Celsius.
- Masukkan roti ke dalam oven yang sudah panas dan panggang selama 15-20 menit atau sampai permukaan roti mulai berwarna kecoklatan.
- Setelah roti matang, angkat dan dinginkan sejenak di atas rak.
- Tabur susu bubuk di atas roti untuk menambah cita rasa dan penampilan.
Mudah bukan cara membuat Roti milk bun Thailand. Selamat mencoba.
Other Blog
6 Restoran Sunda Wajib dikunjungi di Bogor
Thursday, 16 March 2023 14:54 WIB
Buat kamu yang lagi staycation di Bogor atau sekedar jalan-jalan, jangan lupa untuk mampir kulineran ke restoran Sunda yang paling wajib untuk dikunjungi nih, berikut ke-enam restoran sunda yang wajib kamu cek nih :
Djoglo Moderen dengan View Lapangan Golf
Thursday, 21 September 2023 14:37 WIB
Memasuki Area Djoglo Luxury Bungalow akan disambut dengan pekarangan area lobi utama dengan Bangunan berbentuk Djoglo yang mewah dan aestetik, sebuah karya hotel butik dengan konsep kamar berbentuk Djoglo jawa, dengan kayu dan ukiran tradisional jawa yg kental
7 OLEH-OLEH KHAS KOTA MEDAN YANG TIDAK BOLEH DILEWATKAN
Thursday, 05 August 2021 14:30 WIB
Bila membicarakan kota Medan, telah pasti tidak lepas dari bahasan wisata, makanan ciri khas, sampai oleh-olehnya. Nah, kecuali nikmati keindahan wisata serta bermacam menu makanannya di salah satunya kota di Indonesia ini, pasti kamu akan memikir untuk membawakan oleh-oleh ciri khas Medan untuk oleh-oleh buat keluarga, saudara, serta rekan.
PARA ATLIT BADMINTON INDONESIA YANG MELEGENDA
Friday, 06 August 2021 15:47 WIB
Indonesia merupakan salah satu dari kekuatan tradisional bulu tangkis dunia. Sejak dulu Indonesia melahirkan banyak talenta berbakat yang mampu berbicara banyak di persaingan elite. Salah satu kekuatan utama Indonesia adalah sektor ganda putra. Tim Merah Putih juga kuat di nomor tunggal putra.