3 Resep Masakan Sehat Rekomendasi Izystay

 3 Resep Masakan Sehat Rekomendasi Izystay

Bosan dengan masakan yang itu-itu saja? Yuk Kita coba masak menu masakan yang super lezat dan sehat berikut.

Resep Egg Roll Bayam Sosis

Bahan:
  1. 1 ikat kecil bayam
  2. 2 buah sosis
  3. 2 butir telur
  4. 2 siung bawang putih, cincang halus
  5. 2 sdt merica bubuk
  6. Garam secukupnya
  7. Minyak untuk menggoreng
Cara membuat:
  1. Petik daun bayam, cuci bersih. Iris tipis bayam, sisihkan. Panaskan sedikit minyak di atas wajan anti-lengket, panggang sosis hingga matang. Sisihkan.
  2. Kocok telur bersama bayam, bawang putih, merica, dan garam. Bagi menjadi 2 bagian.
  3. Buat dadar telur dengan wajan hingga setengah matang. Letakkan sosis di ujung bagian dadar, gulung perlahan.
  4. Panggang hingga matang. Angkat, potong-potong sesuai selera.
 

Resep Tumis Tahu Kuning

Bahan:
  1. 3 buah tahu kuning, potong kecil
  2. 300 gram tauge yang bentuknya agak panjang dan gemuk
  3. 4 butir bawang merah, iris tipis
  4. 3 siung bawang putih, iris tipis
  5. 3 cabai keriting merah, iris miring
  6. 3 buah cabai rawit merah, iris miring
  7. 2 batang daun bawang, rajang halus
  8. 1/2 sdt ebi bubuk
  9. 1 sdt terasi bakar
  10. Garam secukupnya
  11. Gula secukupnya
  12. Merica secukupnya
  13. Minyak untuk menumis secukupnya
Cara membuat:
  1. Tumis bawang, ebi, terasi, dan cabai sampai harum
  2. Masukkan tahu, lalu aduk merata.
  3. Tambahkan sedikit air lalu masak sampai airnya habis.
  4. Masukkan semua bahan : tauge, daun bawang, garam, gula, dan merica. Masak dengan api besar sampai tauge agak layu.
  5. Cicipi dan koreksi rasa.
  6. Matikan api dan sajikan.

Resep Tumis Buncis Kentang

Bahan:
  1. 10 batang buncis
  2. 2 buah kentang
  3. Minyak goreng secukupnya
  4. 200 ml air
  5. 1 sdt garam
  6. 1/2 sdt gula
Bumbu halus:
  1. 3 siung bawang putih
  2. 2 butir bawang merah
  3. 1 ruas kunyit
  4. 1 ruas jahe
  5. 1 ruas lengkuas
  6. 2 butir kemiri
  7. 1/2 sdt merica butir
Cara membuat:
  1. Siangi buncis, cuci bersih. Iris serong buncis, sisihkan.
  2. Kupas kentang, potong bentuk dadu. Goreng kentang hingga kecokelatan. Angkat, sisihkan.
  3. Panaskan sedikit minyak sisa menggoreng kentang, tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
  4. Tuang air, beri garam dan gula. Masak hingga mendidih. Masukkan buncis, aduk rata dan masak hingga air menyusut sebagian.
  5. Tambahkan kentang, aduk hingga bumbu meresap dan kering. Angkat.








Other Blog
Rekomendasi Gunung yang Cocok untuk Pendaki Pemula di Bogor
Rekomendasi Gunung yang Cocok untuk Pendaki Pemula di Bogor
Monday, 05 April 2021 01:23 WIB
Mendaki gunung bisa menjadi sebuah destinasi liburan yang patut untuk dicoba karena memiliki banyak manfaat. Akhir-akhir ini, mendaki gunung kembali menjadi hitz di kalangan anak muda yang ingin menguji rasa adrenalin dan jiwa petualangannya. Bagi anda yang ingin mendaki gunung untuk pertama kali, anda bisa mencoba beberapa rekomendasi gunung yang cocok untuk pendaki pemula di Bogor berikut ini :
Awal Bulan Ramadhan 2021
Awal Bulan Ramadhan 2021
Friday, 26 March 2021 08:33 WIB
Bulan Ramadhan di tahun 2021 hanya tinggal menghitung beberapa hari lagi. Menurut Muhammadiyah, bulan ramadhan 2021 akan jatuh pada tanggal 13 April 2021 mendatang. Informasi ini disampaikan oleh Ketua Umum Haedar Nashir melalui Maklumat PP Muhammadiyah. Hal tersebut ditetapkan berdasarkan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah.
PEMERINTAH SIAPKAN SKENARIO PERPANJANG PPKM DARURAT HINGGA 6 MINGGU
PEMERINTAH SIAPKAN SKENARIO PERPANJANG PPKM DARURAT HINGGA 6 MINGGU
Wednesday, 14 July 2021 14:02 WIB
Pemerintah menyiapkan skenario untuk memperpanjang Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat mencapai 4-6 minggu. Hal ini dilakukan mengingat adanya risiko pandemi Covid-19 yang masih tinggi, khususnya varian baru atau delta.
Resep Soto Betawi
Resep Soto Betawi
Friday, 21 July 2023 14:39 WIB
Soto Betawi merupakan soto khas DKI Jakarta yang disajikan dengan kuah santan. Soto gurih dengan kuah santan ini berisi daging sap, jeroan sapi dan organ sapi lainnya, seperti mata sapi, dan hati. Penyajian soto betawi biasanya ditambahkan dengan tomat, seledri, bawang goreng, dan emping. Dimakan panas dengan nasi hangat, sambal, jeruk nipis dan acar, soto ini pun semakin sedap disantap. Siapapun amat menyukai masakan ini, cocok untuk pecinta makanan berkuah yang gurih.

Hallo!

Feel free to chat us if you need further information

x
 
We need some information for contact you easily.
Fullname
Mobile Phone Number

Hallo, Can I help you?